Tuesday, 14 July 2015

Pengukuran Permeabilitas

Permeabilitas adalah kemampuan batuan reservoir untuk dapat meloloskan fluida reservoir melalui pori batuan yang saling berhubungan tanpa merusak partikel pembentuk batuan tersebut. jadi permeabilitas merupakan tingkat kemudahan mengalirnya fluida melalui pori-pori batuan. pada umumnya hasil analisa sample core diperoleh dari reservoir memberikan harga permeabilitas yang berbeda. hal ini menunjukan sifat ketidak seragaman dari batuan reservoir tersebut. 

karena Henry Diangap sebagai pelopor penyelidikan permeabilitas maka satuan permeablitas adalah Darcy.

Definisi API untuk 1 darcy adalah suatu medium berpori yang punya kelulusan (permeablitas) sebesar 1 darcy. jika cairan berfasa tunggal dengan kekentalan (cp), mengalir dengan kecepatan (1 cm/cc), melalui penampang seluas (1 cm^2) pada gradient hidrolik (1 atm = 76 MMHg/cm ) dan jika cairan tersebut seluruhnya  mengisi medium, maka secara matematis dapat di definisikan sebagai berikut : 




Ket. :

K      : Permeabilitas (darcy)
Vis   : Viskositas (centi poise)
L      : Panjang (cm)
Q      : Laju Alir (cc/sec)
A      : Luas Penamapang (Cm^2)
P       : Tekanan (atm)

Didalam batuan reservoir fluida yang mengalir biasanya lebih dari satu macam, sehingga permeabilitas dapat dibagi menjadi : 

1. Permeablitas Absolute
Merupakan harga Permeabilitas suatu batuan apabila fluida yang mengalir melalui pori-pori batuan hanya terdiri dari satu fasa. contoh. yang mengalir hanya gas, atau minyak.

2. Permeabilitas Efektif 
Merupakan permeabilitas bila fluida yang mengalir lebih dari sati macam. contoh yang mengalir pada batuan reservoir yaitu minyak, gas dan air.

3. Permeabilitas Relatif 
Merupakan perbandingan antara permeabilitas efektif dengan permeabilitas absolute.

Pengukuran permeabilitas bautan dapat dilakukan dengan beberapa cara, diantaranya :

a. Analisa Core yaitu melakukan intepretasi terhadap sampel core batuan formasi reservoir.

b. Anlisa Log yaitu melalui hasil data atau chart Log yang didapat dari running Logging. biasanya yang digunakan yaitu Log Spontaneus Pontential (SP) dan bisa di inteprestasikan dengan hasil dari Log lainnya.

c. Pengujian Sumur (Well Test)


Komentar anda akan menambah wawasan untuk kami.

Share this

1 Response to "Pengukuran Permeabilitas"

  1. Rumus Permeabilitas Relatif apa ya gan ?

    ReplyDelete